Tips Membeli HP Second

Tips-memilih-ponsel-second
Di era informasi seperti saat ini, HP telah menjelma menjadi kebutuhan pokok dalam aktifitas keseharian kita. Hampir setiap waktu kita tidak pernah lepas dengan yang namanya komunikasi melalui gadget nirkabel tersebut. Berbagai Gadget dengan fitur- fitur terbaru pun bermunculan. Saling bersaing untuk merebut pasaran tentunya dengan harga yang ikut bersaing pula. Biasanya mobile phone keluaran terkini dengan merk ternama yang meluncurkan teknologi-teknologi terbaru juga menawarkan harga yang masih cukup tinggi. Disisi lain, Ponsel- ponsel terbaru keluaran dari pabrikan yang tidak begitu terkenal
mampu menawarkan harga yang cukup terjangkau, namun terkadang tidak begitu tahan lama.
Nah, bagi anda yang ingin mencari solusi lain mungkin dengan bernostalgia dengan ponsel keluaran lama atau mungkin sengaja ingin memiliki ponsel second hand dengan harga terjangkau tetapi tetap berkualitas ? perhatikanlah beberapa tips dalam memilih HP bekas berikut ini :


  1. Sebelum membeli, pahami dulu kebutuhan anda. Maksudnya disini adalah kelengkapan atau fitur yang ada pada ponsel tersebut. Semisal jika anda menginginkan ponsel yang juga ada musik dan kameranya maka anda sudah harus memahami seri dari hp yang memiliki kelengkapan tersebut.
  2. Pahami harga pasaran. Pada ponsel yang dibidik sebaiknya anda sudah pernah mencari informasi mengenai harga jual second ponsel tersebut sehingga tidak kemahalan ketika membeli.
  3. Periksa kondisi ponsel yang ingin dibeli. Cek dengan teliti kondisi ponsel tersebut diantaranya seberapa banyak bagian yang cacat dan tergores kalau ada. Sehingga bisa menjadi pertimbangan harga sebelum membeli.
  4. Cek fungsi keypad dan semua tombol. Dalam membeli ponsel bekas biasanya banyak yang kondisi tombol keypadnya sebagian sudah tidak berfungsi dengan baik.
  5. Tanyakan ketahanan baterai. Jangan segan untuk untuk menanyakan tentang kondisi baterai Hp terutama ketika dipakai buat panggilan suara. Bila perlu dicoba terlebih dahulu sebelum membeli. Sehingga akan ketahuan kondisi baterai tersebut berkualitas, asli atau tidaknya.
  6. Perhatikan kondisi monitor atau screennya. Cobalah ketika dihidupkan apakah bermasalah dengan layar ponsel tersebut.
  7. Periksa ke orisinil an casing. Ini juga perlu, jika anda membeli ponsel dengan casing yang sudah tidak orisinil tentunya akan mempengaruhi harga jual ponsel tersebut.
  8. Cek kondisi speaker. Cobalah untuk mendengarkan suara yang keluar dari speaker ponsel yang ingin dibeli tersebut apakah bermasalah atau tidak. Ini juga menjadi faktor penting karna biasanya ponsel second sering bermasalah dengan speakernya.


Demikian beberapa tips dari saya sebelum anda membeli Ponsel second. Tidak ada yang salah dan perlu dikhawatirkan dalam memilih Hape second asalkan kita tahu kiat yang harus diperhatikan sebelumnya sehingga kita tidak akan menyesal sesudahnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar